KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat pada penutupan perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini. Senin (16/12), IHSG naik 14,27 poin atau 0,23% ke 6.211,59. Tujuh sektor menguat dengan kenaikan tertinggi pada sektor aneka industri sebesar 1,52%. Sektor perdagangan dan jasa menanjak 1,01%. Sektor keuangan menguat 0,36%. Sedangkan sektor konstruksi naik 0,17%. Tiga sektor masih berada di zona merah hingga tutup pasar. Sektor industri dasar melemah 0,81%. Sektor perkebunan turun 0,72%. Sedangkan sektor tambang tergerus 0,19%.
Baca Juga: Neraca dagang November defisit, IHSG tetap naik 0,45% ke 6.225,48 pada sesi I Total volume transaksi bursa mencapai 9,24 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 8,26 triliun. Kenaikan harga tampak pada 220 saham. Sebanyak 192 saham turun harga dan 150 saham flat. Top gainers LQ45 hari ini adalah:
- PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) 9,20%
- PT Indika Energy Tbk (INDY) 7,33%
- PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) 5,23%
- PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) -2,94%
- PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) -1,56%
- PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) -1,33%