KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat hingga tutup pasar Rabu (10/2). IHSG menguat 0,33% atau 20,16 poin ke 6.201,83 pada akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini. Delapan indeks sektoral menguat bersama dengan IHSG. Sektor aneka industri mencatat kenaikan terbesar, yakni 1,23%. Sektor tambang menguat 1,08%. Sektor perdagangan dan jasa menguat 0,85%. Sektor infrastruktur naik 0,82%. Sektor konstruksi dan properti naik 0,72%. Sektor keuangan dan barang konsumsi menguat masing-masing 0,17%. Sektor manufaktur menguat tipis 0,07%. Sektor perkebunan turun 1,11%. Sektor industri dasar melemah 0,68%.
Total volume transaksi bursa mencapai 13,11 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 14,32 triliun. Sebanyak 225 saham menguat, 231 saham turun harga, dan 185 saham flat. Baca Juga: Berotot, rupiah spot terus menguat ke Rp 13.986 per dolar AS pada tengah hari ini Top gainers LQ45 terdiri dari:
- PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) 7,33%
- PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) 5,39%
- PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) 3,32%
- PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) -4,66%
- PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) -3,59%
- PT Perusahaan GAs Negara Tbk (PGAS) -1,75%