KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan sesi I, Senin (8/10) dengan kenaikan 22,20 poin atau 0,39% ke level 5.754,13. Enam sektor menopang penguatan IHSG hingga siang ini. Sektor barang konsumer menguat 1,32%. Sektor manufaktur naik 0,84% dan sektor industri dasar naik 0,58%. Empat sektor masih turun, dengan penurunan terbesar sektor perkebunan 0,55%. Sektor aneka industri pun turun 0,53%. Sektor pertambangan tergerus 0,35% dan sektor perdagangan turun tipis 0,07%.
Total volume transaksi bursa mencapai 8,07 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 3,40 triliun. Kenaikan harga terjadi pada 169 saham. Sebanyak 169 saham juga mencatat penurunan. Sedangkan 132 saham bergerak mendatar. Top gainers LQ45 hingga siang ini adalah:
- PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) 3,64%
- PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) 3,15%
- PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) Rp 2,87%
- PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) -3,37%
- PT BPD Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR) -2,51%
- PT Surya Citra Media Tbk (SCMA) -2,03%