KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Kamis (28/3) tercatat menguat 0,56% ke level 6.480. Sentimen global yang minim disinyalir jadi faktor IHSG percaya diri menguat. Nafan Aji, Analis Binaartha Sekuritas mengatakan, pergerakan IHSG hari ini dipengaruhi dari stabilitas fundamental makroekonomi domestik yang inklusif dan berkesinambungan memberikan efek positif bagi meningkatnya capital inflow yang mengalir ke pasar modal di tanah air. “Di sisi lain, meredanya sentimen kekhawatiran terjadinya perlambatan pertumbuhan ekonomi global, serta meredanya sentimen perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dengan China turut memberikan katalis positif bagi penguatan IHSG,” ujar Nafan kepada Kontan.co.id, Kamis (28/3).
IHSG menguat 0,56% hari ini, simak prediksi analis untuk besok
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Kamis (28/3) tercatat menguat 0,56% ke level 6.480. Sentimen global yang minim disinyalir jadi faktor IHSG percaya diri menguat. Nafan Aji, Analis Binaartha Sekuritas mengatakan, pergerakan IHSG hari ini dipengaruhi dari stabilitas fundamental makroekonomi domestik yang inklusif dan berkesinambungan memberikan efek positif bagi meningkatnya capital inflow yang mengalir ke pasar modal di tanah air. “Di sisi lain, meredanya sentimen kekhawatiran terjadinya perlambatan pertumbuhan ekonomi global, serta meredanya sentimen perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dengan China turut memberikan katalis positif bagi penguatan IHSG,” ujar Nafan kepada Kontan.co.id, Kamis (28/3).