KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 39,43 poin atau 0,78% ke 5.093,09 pada akhir perdagangan Senin (12/10). Sebanyak 266 saham naik, 168 saham turun dan 161 saham stagnan. Tujuh sektor saham menguat, menopang kenaikan IHSG. Sedangkan tiga sektor saham lainnya tergelincir ke zona merah.
Sektor-sektor saham dengan kenaikan terbesar adalah sektor keuangan yang naik 1,83%, sektor perkebunan naik 1,27% dan sektor pertambangan naik 1,01%. Sedangkan sektor-sektor saham yang melemah adalah sektor konstruksi yang turun 0,43%, sektor aneka industri turun 0,26% dan sektor
consumer goods turun 0,12%.
Baca Juga: IHSG menguat 0,75% di akhir sesi I, Senin (12/10), net sell asing Rp 125 miliar Total volume perdagangan saham di bursa hari ini mencapai 10,58 miliar dengan total nilai Rp 7,00 triliun. Top gainers LQ45 hari ini adalah: 1. PT Vale Indonesia Tbk (
INCO) (6,78%) 2. PT Summarecon Agung Tbk (
SMRA) (5,93%) 3. PT Bank BTPN Syariah Tbk (
BTPS) (4,97%) Top losers LQ45 hari ini adalah: 1. PT Unilever Indonesia Tbk (
UNVR) (-1,24%) 2. PT Surya Citra Media Tbk (
SCMA) (-1,20%) 3. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (
ICBP) (-1%,00) Investor asing mencatatkan penjualan bersih Rp 104,93 miliar di seluruh pasar.
Baca Juga: IHSG masih menguat meski asing mencatat net sell lagi Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (
ROTI) Rp 56,4 miliar, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) Rp 53,9 miliar dan PT Unggul Indah Cahaya Tbk (
UNIC) Rp 52,4 miliar. Sedangkan saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Central Asia Tbk (
BBCA) Rp 180,6 miliar, PT Buana Lintas Lautan Tbk (
BULL) Rp 23,5 miliar dan PT Gudang Garam Tbk (
GGRM) Rp 15,5 miliar. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Herlina Kartika Dewi