KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 9,06 poin atau 0,15% menuju level 6.104,32 pada akhir perdagangan Jumat (18/12). Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji Gusta mengatakan, pelemahan IHSG pada hari ini merupakan koreksi wajar. Dalam sepekan, IHSG sudah melesat 2,80%. Menurut Nafan, pergerakan IHSG pada pekan ini masih melanjutkan rally penguatan seiring dengan periode Santa Claus Rally yang masih berlaku pada setiap Desember. “Market mengapresiasi komitmen pemerintah dalam rangka menjaga stabilitas fundamental makroekonomi domestik yang inklusif dan berkesinambungan,” kata Nafan kepada Kontan.co.id, Jumat (18/12).
Baca Juga: IHSG melemah dua hari berturut-turut, masih naik 2,80% dalam sepekan Di samping mempertahankan tingkat suku bunga acuan, katanya, pasar juga sangat mengapresiasi komitmen Bank Indonesia untuk melaksanakan kebijakan quantitative easing (QE) secara optimal dalam rangka meningkatkan likuiditas.