KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat di awal perdagangan hari ini. Kamis (21/11) pukul 09.08 WIB, IHSG menguat 9,032 poin atau 0,13% menjadi 7.189,367. Penguatan IHSG ini disokong sebagian besar indeks sektoral. Indeks dengan penguatan terbesar dicetak IDX Sektor Teknologi yang melonjak 1,03% di pagi ini. Berikutnya, IDX Sektor Kesehatan, IDX Sektor Energi, IDX Sektor Barang Baku dan IDX Sektor Infrastruktur.
- PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) naik 3,41%
- PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) naik 2,78%
- PT ESSA Industries Indonesia Tbk (ESSA) naik 1,8%
- PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) turun 2,06%
- PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) turun 1,28%
- PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) turun 1,24%