KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Reli penguatan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sejak Senin (5/10) belum terputus hingga hari ini. Hari ini IHSG kembali ditutup menguat 0,85% ke level 5.176,099 dengan aksi beli bersih senilai Rp 58,58 miliar di pasar reguler. Analis Phillip Sekuritas Indonesia Anugerah Zamzami Nasr memprediksi reli penguatan IHSG akan berakhir besok. Sebab, indeks memiliki peluang terkoreksi wajar, dengan level support di 5.107 dan level Resistance di 5.213 pada perdagangan Kamis (15/10). Adapun sentimen yang akan mempengaruhi indeks besok adalah penantian pasar terhadap rilis data neraca dagang Indonesia bulan September. Sementara dari global, pasar juga menanti rilis data inflasi China, rilis data Produk Domestik Bruto (PDB) China pekan depan, hingga data pengangguran Amerika Serikat.
IHSG menguat delapan hari berturut-turut, begini proyeksinya untuk Kamis (15/10)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Reli penguatan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sejak Senin (5/10) belum terputus hingga hari ini. Hari ini IHSG kembali ditutup menguat 0,85% ke level 5.176,099 dengan aksi beli bersih senilai Rp 58,58 miliar di pasar reguler. Analis Phillip Sekuritas Indonesia Anugerah Zamzami Nasr memprediksi reli penguatan IHSG akan berakhir besok. Sebab, indeks memiliki peluang terkoreksi wajar, dengan level support di 5.107 dan level Resistance di 5.213 pada perdagangan Kamis (15/10). Adapun sentimen yang akan mempengaruhi indeks besok adalah penantian pasar terhadap rilis data neraca dagang Indonesia bulan September. Sementara dari global, pasar juga menanti rilis data inflasi China, rilis data Produk Domestik Bruto (PDB) China pekan depan, hingga data pengangguran Amerika Serikat.