KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 0,38% atau 23,38 poin ke 6.255,31 pada akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Kenaikan IHSG ini diiringi oleh net buy atawa pembelian bersih oleh investor asing. Investor asing mencatat net buy Rp 391,89 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 212,4 miliar, PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) Rp 140 miliar, dan PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP) Rp 16,4 miliar. Sedangkan saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing hari ini adalah PT Astra International Tbk (ASII) Rp 202,1 miliar, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp 81,3 miliar, dan PT Gudang Garam Tbk (GGRM) Rp 51,1 miliar.
Baca Juga: Reksadana pasar uang jadi satu-satunya reksadana berkinerja positif di pekan lalu Top gainers LQ45 hari ini adalah:
- PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) 7,60%
- PT Bukit Asam Tbk (PTBA) 7,45%
- PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) 6,33%
- PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) -4,03%
- PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) -2,19%
- PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) -2,09%