KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengawali perdagangan Selasa (3/9) di zona hijau. Pada pukul 9,10 WIB, IHSG menguat 11 poin atau 0,18% ke 6.302. Sembilan sektor menguat bersama dengan IHSG. Hanya sektor industri dasar yang pagi ini melemah 0,20%. Sektor tambang masih memimpin kenaikan akibat kenaikan sejumlah harga komoditas. Indeks sektor tambang naik 0,72%. Sektor aneka industri menguat 0,67%. Sektor perkebunan dan infrastruktur naik masing-masing 0,42% dan 0,40%.
Baca Juga: Terbiasa dengan perang dagang dan Brexit, bursa Asia menguat tipis Sektor perdagangan dan jasa menguat 0,21%. Sektor konstruksi dan properti menguat 0,19%. Top gainers LQ45 pagi ini adalah: Top losers LQ45 terdiri dari:
- PT Barito Pacific Tbk (BRPT) -2,02%
- PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) 1,52%
- PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) -1,19%