KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menyusul kenaikan bursa kawasan Asia di awal perdagangan pagi ini. Selasa (23/7) pukul 9.10 WIB, IHSG naik 11 poin atau 0,17% ke 6.444. Tujuh sektor menguat seiring kenaikan IHSG. Sektor aneka industri mencatat kenaikan 0,94%. Sektor barang konsumen mengekor dengan kenaikan 0,60%. Sektor manufaktur menguat 0,37% dan sektor perkebunan naik 0,45%. Sedangkan sektor tambang naik 0,42% Sektor industri dasar justru masih turun 0,62. Sektor infrstruktur melemah 0,14% dan sektor keuangan tergerus 0,06%.
- PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) 3,37%
- PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) 2,26%
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) 1,99%
- PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) -2,14%
- PT Jasa Marga Tbk (JSMR) -1,85%
- PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) 1,85%