KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil berbalik arah dan menguat di akhir perdagangan sesi pertama hari ini. Selasa (30/1) pukul 12.00 WIB, IHSG naik 13,716 poin atau 0,19% ke 7.205,932. Penguatan IHSG ini disokong oleh sebagian besar indeks sektoral. Di mana, IDX Sektor Energi menjadi sektor dengan penguatan terbesar setelah menguat 1,04% di akhir sesi pertama. Disusul, IDX Sektor Infrastruktur naik 0,67%, IDX Sektor Keuangan menguat 0,47%, dan IDX Sektor Barang Konsumen Primer menguat 0,43%.
- PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) naik 5,5%
- PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICPB) naik 3,34%
- PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) naik 2,69%
- PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA) turun 2,75%
- PT Bank Jago Tbk (ARTO) turun 2,17%
- PT ESSA Industries Indonesia Tbk (ESSA) turun 1,60%