KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 0,42% atau 32,73 poin ke 7.775,73 hingga akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (23/9). IHSG tercatat masih turun 0,47% dalam sepekan terakhir. Sedangkan sejak awal tahun, IHSG menguat 6,92%. Investor asing mencatat net buy atau beli bersih Rp 1,24 triliun di seluruh pasar saat IHSG menguat hari ini. Net buy asing di pasar reguler mencapai Rp 1,01 triliun. Sedangkan net buy asing di pasar negosiasi Rp 228,01 miliar.
Saham-saham dengan net buy terbesar asing hari ini adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 669,5 miliar, PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) Rp 153,28 miliar, dan PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 111 miliar. Saham-saham dengan net sell atau jual bersih terbesar asing adalah PT Smartfren Telecom Tbk (FREN) Rp 111,99 miliar, PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO) Rp 30,26 miliar, ddan PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) Rp 28,11 miliar. Baca Juga: IHSG Turun ke 7.727,6 di Akhir Sesi Pertama, Sektor Infrastruktur Turun Paling Dalam Top gainers LQ45 hari ini adalah: Top losers LQ45 terdiri dari:
- PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) -2,16%
- PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) -2,05%
- PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) -1,46%