KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang berhasil melaju ke zona hijau di pekan lalu berdampak positif pada industri reksadana. Sekedar mengingatkan, IHSG menguat hingga 0,97% di pekan yang berakhir 29 Agustus 2022. Alhasil, dengan kinerja IHSG yang positif, kinerja reksadana berbasis saham pun cenderung ikut menguat. Berdasarkan dari laporan Infovesta Utama yang dikeluarkan Senin (1/8), reksadana saham menguat hingga 1,16%. Sementara reksadana campuran tercatat juga naik 1,14% . Sementara itu, kinerja surat pasar utang juga berada dalam tren positif sepanjang pekan lalu. Pasalnya, Infovesta Government Bond Index berhasil naik 0,85%. Sedangkan Infovesta Corporate Bond Index juga naik 0,10%. Alhasil, kinerja reksadana pendapatan tetap pun menguat 0,90% dalam seminggu terakhir.
- Reksadana saham: Panin Dana Ultima return 33,53%
- Reksadana campuran: Panin Dana Bersama return 33,08%
- Reksadana pendapatan tetap: Trimegah Dana Tetap Nusantara return 10,56%
- Reksadana pasar uang: Reliance Pasar Uang return 3,59%
- Reksadana indeks & ETF: KISI IDX Value30 ETF return 19,40%
- Reksadana pendapatan tetap USD: Danamas Dollar return 1,75%