IHSG menguat tipis 0,07% ke level 5.439,15



JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir di zona hijau pada penutupan perdagangan Selasa (17/3). Data RTI menunjukkan indeks menguat tipsi 0,07% atau 3.882 poin ke level 5.439,153.

Tercatat 161 saham bergerak naik, 125 saham bergerak turun, dan 98 saham stagnan. Pada perdagangan hari ini, melibatkan 7,62 miliar lot saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 6,12 triliun. 

Secara sektoral, tujuh dari 10 indeks sektoral menghijau. Sektor konstruksi memimpin penguatan yakni naik 1,26% dan berturut diikuti agrikultur (0,52%), basic industry (0,50%). 


Sementara tiga saham yang memerah antara lain consumer goods turun 0,66%, infrastructure turun 0,19%, dan manufacture turun 0,15%. 

Saham-saham masuk dalam jajaran top gainers LQ45 antara lain PT Alam Sutera Realty (ASRI) naik 5,36% ke Rp 590, PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) naik 4,15% ke Rp 1.130, PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) naik 3,64% ke Rp 1.710. 

Sedangkan, saham-saham yang masuk dalam jajaran top losers antara lain PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) turun 1,49% ke Rp 16.550, PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) turun 1,45% ke Rp 39.000, dan PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) turun 1,05% ke Rp 2.835.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto