KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (
IHSG) menguat setelah turun dalam dua hari perdagangan sejak awal pekan. Rabu (22/1) pukul 9.08 WIB, IHSG naik 13 poin atau 0,21% ke 6.251. Tujuh sektor mengangkat IHSG ke zona hijau. Sektor keuangan mencatat kenaikan terbesar, yakni 0,43%. Sektor perkebunan naik 0,36%. Sektor perdagangan dan jasa menguat 0,31%. Sektor konstruksi dan properti naik 0,32%. Tiga sektor mengawali perdagangan di zona merah. Sektor infrastruktur turun 0,23%. Sektor tambang turun 0,18%. Sektor aneka industri melemah 0,07%.
Baca Juga: IHSG berpeluang naik, ini rekomendasi saham dari Binaartha Sekuritas Top gainers LQ45 pagi ini adalah:
- PT Waskita Karya Tbk (WSKT) 1,13%
- PT Ciputra Development Tbk (CTRA) 1%
- PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) 0,99%
Top losers LQ45 terdiri dari:
- PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) -1,65%
- PT Surya Citra Media Tbk (SCMA) -1,58%
- PT XL Axiata Tbk (EXCL) -1,52%
Baca Juga: Bursa Asia menguat pagi ini setelah koreksi tajam Investor asing mencatat
net buy alias pembelian bersih Rp 19,6 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (
ICBP) Rp 10,3 miliar, PT Bank Central Asia Tbk (
BBCA) Rp 9,7 miliar, PT Bank Mandiri Tbk (
BMRI) Rp 6,1 miliar, dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (
BBRI) Rp 5,9 miliar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing pagi ini adalah PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (
TPIA) Rp 8,5 miliar, PT HM Sampoerna Tbk (
HMSP) Rp 1,2 miliar, dan PT Perusahaan Gas Negara Tbk (
PGAS) Rp 936 juta. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Wahyu T.Rahmawati