KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah pada perdagangan hari Jumat (1/7). Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI Business, IHSG turun 117,15 poin atau 1,70% ke level 6.794.328 pada perdagangan akhir pekan ini. Sepanjang perdagangan IHSG lebih banyak berada di zona merah dengan rentang perdagangan di level 6.777.317 - 6.940.980. Sementara dalam sepekan ini, IHSG terkoreksi 3,53%. Seluruh sektor di BEI tertekan. Dengan tekanan paling dalam dialami sektor transportasi turun 4,31%. Sektor perindustrian turun 3,02%. Sektor barang baku turun 2,99%. Sektor keuangan terkoreksi 2,05%. Sektor energi tergelincir 1,75% dan sektor barang konsumer non primer melemah 1,73%.
IHSG Merosot 1,70% ke Level 6.794 pada Penutupan Perdagangan Jumat (1/7)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah pada perdagangan hari Jumat (1/7). Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI Business, IHSG turun 117,15 poin atau 1,70% ke level 6.794.328 pada perdagangan akhir pekan ini. Sepanjang perdagangan IHSG lebih banyak berada di zona merah dengan rentang perdagangan di level 6.777.317 - 6.940.980. Sementara dalam sepekan ini, IHSG terkoreksi 3,53%. Seluruh sektor di BEI tertekan. Dengan tekanan paling dalam dialami sektor transportasi turun 4,31%. Sektor perindustrian turun 3,02%. Sektor barang baku turun 2,99%. Sektor keuangan terkoreksi 2,05%. Sektor energi tergelincir 1,75% dan sektor barang konsumer non primer melemah 1,73%.