KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan sesi I dengan penurunan tajam. Selasa (24/4) pukul 12.00 WIB, IHSG merosot 1,18% atau 74,76 poin ke level 6.233,38. Total volume transaksi bursa mencapai 4,15 miliar saham dengan total nilai transaksi Rp 3,25 triliun. Hingga siang ini, sebanyak 257 saham melemah dan 104 saham bergerak mendatar. Masih ada 84 saham menguat hingga akhir perdagangan siang. Berikut top losers pada indeks LQ45 hingga siang hari:
- PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) -4,80%
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) -4,79%
- PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) 4,43%
- PT Hanson International Tbk (MYRX) 1,41%
- PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) 1,33%
- PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) 0,90%