KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada Jumat (17/11) akhir pekan lalu, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik 0,23% ke 6.051,73. Penguatan yang cukup signifikan ini disebabkan euforia kebijakan Bank Indonesia (BI), yang mempertahankan suku bunga di 4,25%. Di awal pekan ini, sejumlah analis memperkirakan IHSG berpotensi bearish. Analis Binaartha Parama Sekuritas Muhammad Nafan Aji menyebutkan, secara teknikal terihat pola bearish dragonfly doji star candle. Pola tersebut menunjukkan adanya indikasi koreksi sehat pada pergerakan indeks saham hari ini (20/11). Dia memperkirakan, indeks saham pada hari ini bisa melemah dan bergerak di rentang support 6.022 dan resistance 6.107. Minimnya sentimen domestik akan memberikan efek terhadap pergerakan IHSG. Dengan demikian, IHSG berpotensi terkoreksi sehat, papar Nafan, Minggu (19/11).
IHSG minim sentimen lokal
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada Jumat (17/11) akhir pekan lalu, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik 0,23% ke 6.051,73. Penguatan yang cukup signifikan ini disebabkan euforia kebijakan Bank Indonesia (BI), yang mempertahankan suku bunga di 4,25%. Di awal pekan ini, sejumlah analis memperkirakan IHSG berpotensi bearish. Analis Binaartha Parama Sekuritas Muhammad Nafan Aji menyebutkan, secara teknikal terihat pola bearish dragonfly doji star candle. Pola tersebut menunjukkan adanya indikasi koreksi sehat pada pergerakan indeks saham hari ini (20/11). Dia memperkirakan, indeks saham pada hari ini bisa melemah dan bergerak di rentang support 6.022 dan resistance 6.107. Minimnya sentimen domestik akan memberikan efek terhadap pergerakan IHSG. Dengan demikian, IHSG berpotensi terkoreksi sehat, papar Nafan, Minggu (19/11).