KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan Selasa (31/10) dengan penguatan. Indeks kembali mendekati rekor 6.025, setelah hari ini ditutup dengan kenaikan 31,7 poin atau 0,53% menjadi 6.005,78. Penguatan IHSG ditopang kenaikan 161 saham, meski ada 189 saham yang melemah. Sedangkan 100 saham lainnya bergeming. Pada perdagangan hari ini, sebanyak 9,2 miliar saham berpindah tangan, dengan transaksi senilai Rp 8,82 triliun.
IHSG naik 0,53% semakin dekati rekor
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan Selasa (31/10) dengan penguatan. Indeks kembali mendekati rekor 6.025, setelah hari ini ditutup dengan kenaikan 31,7 poin atau 0,53% menjadi 6.005,78. Penguatan IHSG ditopang kenaikan 161 saham, meski ada 189 saham yang melemah. Sedangkan 100 saham lainnya bergeming. Pada perdagangan hari ini, sebanyak 9,2 miliar saham berpindah tangan, dengan transaksi senilai Rp 8,82 triliun.