KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat hingga tutup pasar hari ini. Selasa (14/2), IHSG menguat 0,60% atau 41,71 poin ke 6.941,85 hingga akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Penguatan IHSG disokong oleh kenaikan delapan indeks sektoral. Sektor kesehatan melesat 1,85%. Sektor energi melaju 1,22%. Sektor transportasi dan logistik melonjak 1,03%. Sektor infrastruktur menguat 0,77%. Sektor barang baku menguat 0,49%. Sektor teknologi naik 0,32%. Sektor keuangan menguat 0,23%. Sedangkan tiga sektor berakhir di zona merah saat IHSG naik. Sektor barang perindustrian turun 0,23%. Sektor barang konsumsi nonprimer melemah 0,23%. Sektor properti dan real estat turun 0,21%.
- PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) 4,82%
- PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) 4,48%
- PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) 4,23%
- PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP) -2,65%
- PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) -1,83%
- PT Bank Jago Tbk (ARTO) -1,74%