KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (
IHSG) menguat 0,74% atau 44,74 poin ke 6.056,80 hingga akhir perdagangan sesi I Jumat (25/6). Investor asing mencatat
net buy atau beli bersih Rp 85,47 miliar di pasar reguler. Asing mencatat
net sell atau jual bersih Rp 21,22 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Smarfren Telecom Tbk (
FREN) Rp 31,8 miliar, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (
BBRI) Rp 30,2 miliar, dan PT Telkom Indonesia Tbk (
TLKM) Rp 27,8 miliar.
Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Sinar Mas Multiartha Tbk (
SMMA) Rp 92,4 miliar, PT BFI Finance Indonesia Tbk (
BFIN) Rp 25,5 miliar, dan PT Bayan Resources Tbk (
BYAN) Rp 17,3 miliar. Baca Juga:
Depak INDF dan SIMP, Mirae Asset Sekuritas pilih HEAL dan TOWR Top gainers LQ45 hingga siang ini adalah:
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) 4,14%
- PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP) 3,59%
- PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) 3,11%
Top losers LQ45 terdiri dari:
- PT Ciputra Development Tbk (CTRA) -1,63%
- PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) -1,39%
- PT Jasa Marga Tbk (JSMR) -1,38%
Baca Juga: IHSG menguat 0,74% ke 6.056 pada Jumat (25/6) siang Sembilan indeks sektoral menyokong penguatan IHSG hingga siang ini. Indeks Sektor keuangan melonjak 1,30%. Sektor barang konsumsi nonprimer melesat 0,92%. Sektor barang baku menguat 0,85%. Sektor energi menguat 0,63%. Sektor kesehatan naik 0,59%. Sektor barang konsumsi primer menguat 0,48%. Sektor infrastruktur naik 0,18%. Sektor perindustrian dan transportasi masing-masing naik 0,14% dan 0,11%.
Dua sektor berada di zona merah. Sektor teknologi turun 0,79%. Sektor properti dan real estate turun 0,12%. Total volume transaksi bursa mencapai 11,93 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 5,50 triliun. Sebanyak 229 saham turun harga. Ada 245 saham yang menguat dan 152 saham flat.
Baca Juga: Rupiah gagal menguat dan berada di Rp 14.440 per dolar pada Jumat (25/6) siang Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Wahyu T.Rahmawati