KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melaju di zona hijau pada sesi I perdagangan, Senin (15/7). Mengutip RTI, indeks naik 0,83% atau 52.818 poin ke level Rp 6.426,163. Tercatat 217 saham naik, 157 saham turun, dan 148 saham stagnan. Total volume perdagangan 12,07 miliar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 4,59 triliun. Delapan indeks sektoral menopang laju IHSG. Sektor infrastruktur paling tinggi penguatannya 1,45%. Sementara, dua indeks sektoral yang memerah yakni agrikultur turun 0,34%, dan pertambangan turun 0,11%.
IHSG naik 0,83% pada sesi I didorong ekspektasi surplus neraca perdagangan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melaju di zona hijau pada sesi I perdagangan, Senin (15/7). Mengutip RTI, indeks naik 0,83% atau 52.818 poin ke level Rp 6.426,163. Tercatat 217 saham naik, 157 saham turun, dan 148 saham stagnan. Total volume perdagangan 12,07 miliar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 4,59 triliun. Delapan indeks sektoral menopang laju IHSG. Sektor infrastruktur paling tinggi penguatannya 1,45%. Sementara, dua indeks sektoral yang memerah yakni agrikultur turun 0,34%, dan pertambangan turun 0,11%.