IHSG Naik Saat Pembukaan Perdagangan Jumat (21/7)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat di awal perdagangan hari ini. Jumat (21/7) pukul 9.07 WIB, IHSG menguat 0,14% ke 6.874.

Kenaikan IHSG disokong oleh penguatan tujuh indeks sektoral. Sektor barang konsumsi nonprimer menguat 0,90%. Sektor energi menanjak 0,69%. Sektor barang konsumsi primer menguat 0,31%. Sektor infrastruktur naik 0,25%. Sektor properti dan real estat menguat 0,04%. Sektor teknologi menanjak 0,18%.

Sementara sektor kesehatan melemah 0,31%. Sektor perindustrian terpangkas 0,09%. Sektor barang baku turun 0,02%. Sektor keuangan melemah 0,06%.


Top gainers LQ45 pagi ini adalah:

  • PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) -2,88%
  • PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) 1,71%
  • PT Indika Energy Tbk (INDY) 1,46%
Top losers LQ45 terdiri dari:

  • PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) -2,21%
  • PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) -1,09%
  • PT Timah Tbk (TINS) -1,01%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati