JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bangkit dari zona merah di menit akhir perdagangan. Indeks selamat dari teritori negatif setelah tertekan sejak perdagangan pagi. Data RTI menunjukkan, Jumat (14/7), IHSG ditutup naik tipis 1,75 poin atau 0,03% ke posisi 5.831,79. Enam sektor saham yang naik menyokong IHSG, dipimpin sektor pertambangan dengan kenaikan 0,55%. Sedangkan, empat sektor saham lainnya masih turun tipis, terutama sektor barang konsumsi yang tergerus 0,08%. Tercatat, 158 saham ditutup melemah, sedangkan 145 saham berhasil menguat.
IHSG selamat dari zona merah, naik tipis 0,03%
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bangkit dari zona merah di menit akhir perdagangan. Indeks selamat dari teritori negatif setelah tertekan sejak perdagangan pagi. Data RTI menunjukkan, Jumat (14/7), IHSG ditutup naik tipis 1,75 poin atau 0,03% ke posisi 5.831,79. Enam sektor saham yang naik menyokong IHSG, dipimpin sektor pertambangan dengan kenaikan 0,55%. Sedangkan, empat sektor saham lainnya masih turun tipis, terutama sektor barang konsumsi yang tergerus 0,08%. Tercatat, 158 saham ditutup melemah, sedangkan 145 saham berhasil menguat.