KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 1,16% dalam sepekan ke level 6.126,35. Dari lima hari perdagangan, IHSG tiga hari menguat dan dua hari turun. Head of LOTS Service Lotus Andalan Sekuritas Krishna Dwi Setiawan mengatakan, menguatnya IHSG dalam sepekan terakhir didominasi sentimen eksternal. Jika melihat pergerakan harga, Krishna menilai peningkatan yang terjadi cenderung tipis bahkan terbilang moderat pada hari ini. Namun, jika dibandingkan dengan IHSG sepekan lalu, maka indeks pekan ini naik signifikan.
IHSG sepekan kuat karena sentimen global
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 1,16% dalam sepekan ke level 6.126,35. Dari lima hari perdagangan, IHSG tiga hari menguat dan dua hari turun. Head of LOTS Service Lotus Andalan Sekuritas Krishna Dwi Setiawan mengatakan, menguatnya IHSG dalam sepekan terakhir didominasi sentimen eksternal. Jika melihat pergerakan harga, Krishna menilai peningkatan yang terjadi cenderung tipis bahkan terbilang moderat pada hari ini. Namun, jika dibandingkan dengan IHSG sepekan lalu, maka indeks pekan ini naik signifikan.