KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tergelincir mengawali perdagangan Rabu (24/2). Mengutip RTI, pukul 09.08 WIB, indeks turun 0,05% ke level 6.271,282. Tercatat 165 saham naik, 134 saham turun, dan 201 saham stagnan. Total volume 1,3 miliar saham dengan nilai transaksi capai Rp 1,15 triliun. Empat indeks sektoral membebani langkah IHSG. Sektor pertambangan berkontribusi paling besar terhadap penurunan 0,58%. Sementara, sektor agrikultur paling tinggi kenaikannya 0,80%.
Pagi ini, investor asing ambil posisi sell. Di pasar reguler, net sell asing sekitar Rp 34,521 miliar dan Rp 63,637 miliar keseluruhan market. Asal tahu, bursa Asia dibuka lebih rendah pada hari Rabu di tengah kekhawatiran tentang kenaikan suku bunga dan menyusul penurunan dalam perdagangan AS semalam dan Eropa. Baca Juga: Bursa Asia dibuka lebih rendah di tengah kekhawatiran inflasi Indeks Dow dan S&P 500 menutup kerugian awal setelah Gubernur Federal Reserve Jerome Powell menegaskan kembali dalam testimoni di depan Komite Perbankan Senat bahwa kebijakan moneter akan tetap akomodatif dan tidak akan berubah tanpa peringatan sebelumnya. Pada awal perdagangan Asia, S & P / ASX 200 Australia turun 0,5%, KOSPI Korea Selatan turun 0,4% sdan Nikkei 225 Jepang turun 0,9%. Indeks berjangka Hang Seng Hong Kong turun 0,37%.