KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terkoreksi 0,27% ke level 6.625,69 pada perdagangan Senin (25/10). Sebanyak 255 saham membukukan kenaikan harga, lalu 265 saham turun, dan 143 stagnan. Analis Indo Premier Sekuritas Mino mengatakan, penurunan IHSG hari ini dipengaruhi oleh pelemahan yang terjadi di mayoritas indeks saham Amerika Serikat (AS). Meskipun begitu, IHSG masih ditopang sentimen positif berupa kenaikan beberapa harga komoditas dan optimisme pelaku pasar terhadap laporan keuangan emiten kuartal ketiga 2021. Untuk perdagangan Selasa (26/10), Mino memprediksi IHSG bakal kembali menguat dengan support di level 6.580 dan resistance di 6.675. "Sentimennya masih terkait laporan keuangan emiten di kuartal ketiga 2021, pergerakan harga komoditas, dan indeks di bursa Wall Street," kata Mino kepada Kontan.co.id, Senin (25/10).
IHSG terkoreksi 0,27%, berikut prediksi untuk Selasa (26/10)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terkoreksi 0,27% ke level 6.625,69 pada perdagangan Senin (25/10). Sebanyak 255 saham membukukan kenaikan harga, lalu 265 saham turun, dan 143 stagnan. Analis Indo Premier Sekuritas Mino mengatakan, penurunan IHSG hari ini dipengaruhi oleh pelemahan yang terjadi di mayoritas indeks saham Amerika Serikat (AS). Meskipun begitu, IHSG masih ditopang sentimen positif berupa kenaikan beberapa harga komoditas dan optimisme pelaku pasar terhadap laporan keuangan emiten kuartal ketiga 2021. Untuk perdagangan Selasa (26/10), Mino memprediksi IHSG bakal kembali menguat dengan support di level 6.580 dan resistance di 6.675. "Sentimennya masih terkait laporan keuangan emiten di kuartal ketiga 2021, pergerakan harga komoditas, dan indeks di bursa Wall Street," kata Mino kepada Kontan.co.id, Senin (25/10).