KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona hijau pada perdagangan akhir pekan ini. Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI Business, IHSG naik 17,12 poin atau 0,25% ke level 6.856,57 pada penutupan perdagangan Jumat (24/2). Sepanjang perdagangan IHSG bergerak di zona hijau dengan total volume perdagangan mencapai 14,99 miliar dengan nilai transaksi Rp 8,94 triliun. Ada 250 saham yang naik, 249 saham yang turun dan 224 saham yang stagnan. Sementara itu, selama sepekan IHSG tercatat melemah 0,57% dibandingkan pekan sebelumnya. Kemudian investor asing mencatat net buy sebesar Rp 226,40 miliar selama sepekan.
Baca Juga: Di Tengah Kenaikan IHSG Asing Banyak Melego Saham-Saham Ini Kemarin Investor asing mencatat net buy terbesar pada saham PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp 328,63 miliar sepanjang pekan ini. Saham TLKM melesat 7,45% ke Rp 4.040 per saham. Total volume perdagangan saham TLKM mencapai 337,59 juta dengan nilait transaksi Rp 1,3 triliun. Saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) juga banyak diborong asing Rp 302,94 miliar selama sepekan. Saham BBRi ditutup turun 2,46% ke Rp 4.760 per saham. Total volume perdagangan saham BBRI mencapai 466,06 juta dengan nilai transaksi Rp 2,24 triliun.
BBRI Chart by TradingView