KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang dibuka menguat tadi pagi, justru berbalik melemah tipis di akhir sesi I hari ini. Rabu (9/10), IHSG turun 0,13% atau 9,94 poin ke 7.547,2 pada akhir perdagangan sesi I di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sembilan indeks sektoral menyeret IHSG ke zona merah. Sektor energi tumbang 0,69%. Sektor barang baku terpangkas 0,60%. Sektor transportasi dan logistik tergerus 0,41%. Sektor kesehatan melemah 0,41%. Sektor barang konsumsi nonprimer melorot 0,39%. Sektor teknologi turun 0,37%. Sektor properti dan real estat melemah 0,32%. Sektor barang konsumsi primer turun 0,26%. Sektor perindustrian melemah tipis 0,05%.
- PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (ACES) 2,91%
- PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) 2,22%
- PT XL Axiata Tbk (EXCL) 1,76%
- PT Indosat Tbk (ISAT) -3,07%
- PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) -2,72%
- PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) -2,33%