KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir turun meski mayoritas bergerak di zona hijau sepanjang perdagangan hari ini. Senin (3/10), IHSG turun 0,15% atau 10,25 poin ke 6.949,59 hingga akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Pelemahan IHSG hingga tutup pasar terseret oleh penurunan enam indeks sektoral. Indeks sektor kesehatan anjlok 2,58%. Sektor keuangan melorot 0,73%. Sektor barang baku terjun 0,71%. Sektor infrastruktur tergerus 0,42%. Sektor barang konsumsi nonprimer terpangkas 0,16%. Sektor teknologi melemah 0,15%. Lima sektor masih menguat saat IHSG terkoreksi. Sektor perindustrian melesat 1,01%. Sektor energi menanjak 0,67%. Sektor barang konsumsi primer naik 0,45%. Sektor properti dan real estat menguat 0,24%. Sektor transportasi dan logistik naik 0,12%.
- PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) 3,96%
- PT Indika Energy Tbk (INDY) 3,67%
- PT Timah Tbk (TINS) 2,62%
- PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) -3,91%
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) -3,52%
- PT Mitra Keluiarga Karyasehat Tbk (MIKA) -3,45%