KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak di zona merah sepanjang hari ini. Jumat (10/2), IHSG turun 0,25% atau 17,04 poin ke 6.880,33 hingga tutup pasar di Bursa Efek Indonesia (BEI). IHSG sempat menyentuh level terendah harian di 6.803 sebelum mempersempit penurunan pada sesi II. Enam sektor menjadi pemberat IHSG pada hari ini. Sektor teknologi terjun 2,28%. Sektor energi merosot 1,29%. Sektor barang konsumsi primer turun 0,61%. Sektor barang konsumsi nonprimer melemah 0,57%. Sektor keuangan melorot 0,56%. Sektor properti dan real estat melemah 0,34%. Lima sektor justru bertahan di zona hijau. Sektor transportasi dan logistik melesat 1,11%. Sektor kesehatan melaju 1,06%. Sektor barang baku menanjak 0,99%. Sektor perindustrian menguat 0,18%. Sektor infrastruktur naik 0,09%.
- PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) 5,80%
- PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) 4,89%
- PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) 4,56%
- PT Bank Jago Tbk (ARTO) -6,97%
- PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) -6,91%
- PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) -6,25%