KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali turun di hari ketiga perdagangan berturut-turut sejak awal pekan. Rabu (19/1), IHSG melemah 0,33% atau 22,08 poin ke 6.591,98 hingga akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Meski IHSG melemah, ada empat indeks sektoral yang berakhir di zona hijau. SEktor energi menguat 1,39%. Sektor barang konsumsi primer menanjak 0,49%. Sektor properti dan real estat naik 0,09%. Sedangkan sektor barang konsumsi nonprimer menguat tipis 0,07%. Tujuh indeks sektoral menahan IHSG di zona merah. Sektor barang baku terjun 0,94%. Sektor perindustrian melorot 0,82%. Sektor keuangan merosot 0,70%. Sektor kesehatan tergerus 0,63%. Sektor transportasi dan logistik turun 0,51%. Sektor teknologi terkoreksi 0,32%. Sektor infrastruktur melemah 0,28%.
Total volume transaksi bursa mencapai 19,18 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 11,92 triliun. Sebanyak 290 saham turun harga. Ada 230 saham yang menguat dan 165 saham flat. Baca Juga: IHSG Melemah Tipis ke 6.609,6 Pada Akhir Sesi Pertama, Asing Koleksi TLKM, BRMS, UNTR Top gainers LQ45 hari ini adalah:
- PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) 5,11%
- PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) 4,17%
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) 3,60%
- PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP) -5,96%
- PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) -4,44%
- PT Jasa Marga Tbk (JSMR) -3,61%