KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 0,47% atau 31,46 poin ke 6.594,80 pada akhir perdagangan Kamis (16/12). Investor asing mencatat net sell Rp 735,15 miliar di seluruh pasar. Dari total net sell, sebesar Rp 532,56 miliar merupakan penjualan bersih asing di pasar reguler. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 249,1 miliar, PT Astra International Tbk (ASII) Rp 158,3 miliar, dan PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp 80,8 miliar.
Saham-saham dengan pembelian bersih tebesar asing adalah PT Bank Jago Tbk (ARTO) Rp 60,7 miliar, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) Rp 25,8 miliar, dan PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 23,2 miliar. Baca Juga: IHSG Tergelincir 0,68% ke 6.581 di Akhir Perdagangan Sesi I Hari Ini (16/12) Top gainers LQ45 hari ini adalah:
- PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) 1,93%
- PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) 1,29%
- PT XL Axiata Tbk (EXCL) 1,28%
- PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) -4,17%
- PT Astra International Tbk (ASII) -3,33%
- PT Barito Pacific Tbk (BRPT) -3,26%