KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di perdagangan perdana bulan Agustus 2023. Selasa (1/8), IHSG turun 0,65% atau 44,86 poin ke 6.886,5 pada akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Seluruh indeks sektoral turun bersama dengan IHSG. Sektor kesehatan terjun 3,16%. Sektor transportasi dan logistik anjlok 2,22%. Sektor barang konsumsi nonprimer tumbang 1,63%. Sektor energi merosot 1,17%. Sektor keuangan melorot 1,05%. Sektor perindustrian terpangkas 0,89%. Sektor properti dan real estat tergerus 0,76%. Sektor teknologi terkoreksi 0,75%. Sektor barang baku turun 0,32%. Sektor infrastruktur melemah 0,31%.
- PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) 5,93%
- PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) 2,77%
- PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) 2,53%
- PT Gudang Garam Tbk (GGRM) -1,52%
- PT Bukit Asam Tbk (PTBA) -1,44%
- PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) -1,42%