KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil ditutup di zona hijau dan meningkat 0,11% ke level 6.601,93 pada perdagangan Jumat (17/12). Namun, dalam sepekan IHSG terpantau terkoreksi 0,77%. Analis Artha Sekuritas, Dennies Christopher Jordan mengungkapkan, terkoreksinya IHSG pada seminggu terakhir tak lepas dari kekhawatiran pelaku pasar atas munculnya kasus covid omicron pertama, Kamis (16/12). Selanjutnya, ia memandang pelaku pasar akan terus mencermati perkembangan terkait kasus covid omicron di Indonesia. Sementara pada awal pekan, investor dinilai cenderung wait and see jelang kebijakan The Fed akan suku bunga.
IHSG Turun 0,77% dalam Sepekan, Ini Penyebabnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil ditutup di zona hijau dan meningkat 0,11% ke level 6.601,93 pada perdagangan Jumat (17/12). Namun, dalam sepekan IHSG terpantau terkoreksi 0,77%. Analis Artha Sekuritas, Dennies Christopher Jordan mengungkapkan, terkoreksinya IHSG pada seminggu terakhir tak lepas dari kekhawatiran pelaku pasar atas munculnya kasus covid omicron pertama, Kamis (16/12). Selanjutnya, ia memandang pelaku pasar akan terus mencermati perkembangan terkait kasus covid omicron di Indonesia. Sementara pada awal pekan, investor dinilai cenderung wait and see jelang kebijakan The Fed akan suku bunga.