KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup turun setelah naik dalam tiga hari perdagangan berturut-turut hingga kemarin. IHSG melemah 33,19 poin atau 0,69% ke 4.778,64 pada Selasa (7/4). Tujuh sektor turun hingga penutupan perdagangan hari ini. Hanya tiga sektor yang berhasil menguat hingga tutup pasar. Sektor perkebunan menguat 2,94%. Sektor tambang naik 0,48%. Sedangkan sektor aneka industri menanjak 0,25%. Sektor infrastruktur mencatat penurunan paling dalam yakni 2,04%. Sektor barang konsumsi turun 1,86%. Sektor manufaktur melemah 1,20%. Sektor industri dasar turun 0,55%. Sedangkan sektor konstruksi dan properti melemah 0,48%. Sektor keuangan dan perdagangan turun masing-masing 0,31% dan 0,01%.
- PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syariah Tbk (BTPS) 24,66%
- PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) 22,22%
- PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) 10,12%
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) -6,10%
- PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) -4,35%
- PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) -4,25%