IHSG turun ke bawah level 6.300 hingga satu jam sebelum akhir sesi I hari ini



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun ke bawah level 6.300 pada perdagangan hari ini. Senin (2/9) pukul 11.03 WIB, IHSG berada di 6.291, turun 0,57% ketimbang penutupan akhir pekan lalu.

IHSG turun makin dalam meski ada tiga sektor yang menguat hingga satu jam menjelang akhir perdagangan sesi I. Sektor tambang masih menguat 1,58%. Sektor perdagangan dan jasa menguat 0,25%. Sedangkan sektor infrastruktur naik tipis 0,01%.

Baca Juga: IHSG turun 0,42% pada awal perdagangan hari ini (2/9)

Tapi, ada tiga sektor yang mencatat penurunan tebal. Sektor barang konsumen turun 2,0%. Sektor manufaktur tergerus 1,48% dan sektor aneka industri melemah 1,41%.

Aksi jual asing pun mewarnai perdagangan di awal pekan ini. Net sell tercatat Rp 23,37 miliar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah

  • PT Gudang Garam Tbk (GGRM) Rp 30 miliar
  • PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 19,5 miliar
  • PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) Rp 18,4 miliar
  • PT BPTN Syariah Tbk (BTPS) Rp 9,9 miliar
  • PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) Rp 9,7 miliar
Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah

  • PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) Rp 9 miliar
  • PT Perusahaan Gas Negara TBk (PGAS) Rp 6,1 miliar
  • PT XL Axiata Tbk (EXCL) Rp 6 miliar
  • PT Mayora Indah TBk (MYOR) Rp 4,1 miliar
  • PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP) Rp 2,8 miliar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati