KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat di awal pekan ini. Senin (18/4), IHSG naik 0,55% atau 39,76 poin ke rekor penutupan tertinggi 7.275,29 hingga akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Penguatan IHSG ditopang oleh delapan indeks sektora. Sektor barang baku melesat 2,62%. Sektor transportasi dan logistik melonjak 1,90%. Sektor properti dan real estat menguat 1,34%. Sektor kesehatan menanjak 1,23%. Sektor perindustrian naik 1,01%. Sektor infrastruktur menguat 0,91%. Sektor barang konsumsi nonprimer menguat 0,31%. Sektor energi naik 0,19%. Tiga indeks sektoral berakhir di zona merah. Sektor teknologi turun 1,48%. Sektor barang konsumsi primer melemah 0,19%. Sektor keuangan tergerus 0,10%.
Total volume transaksi bursa mencapai 24,34 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 14,80 triliun. Sebanyak 289 saham menguat. ADa 249 saham yang turun harga dan 155 saham flat. Baca Juga: IHSG Melaju 0,39% ke Level 7.263,96 Sesi I, Asing Borong TLKM, BBRI, dan ASII Top gainers LQ45 hari ini adalah:
- PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) 8,57%
- PT XL Axiata Tbk (EXCL) 8,49%
- PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) 7,62%
- PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) -5,78%
- PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) -4,09%
- PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) -2,49%