KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia Investment Conference & Exhibition (IICE) 2018 berlangsung di Ritz Carlton Jakarta, Pacific Place mulai hari ini, Rabu 21 November sampai Kamis 22 November. Adapun tema yang diambil kali ini adalah peran strategis investasi pasar modal dalam mendukung pembangunan yang berkesinambungan. Ignasius SK Purnomo, ketua panitia IICE 2018 mengatakan, konferensi ini merupakan wadah bertemunya para pelaku industri dan para investor institusi dalam saling berbagi dan bertukar pikiran untuk menambah pengetahuan dan wawasan baru dalam berinvestasi di pasar modal. "Sehingga nantinya berperan strategis dalam memberikan dampak langsung yang positif untuk kelangsungan pertumbuhan pendanaan industri Indonesia," kata Ignasius, Rabu (21/11). Ignasius bilang, saat ini bidang infrastruktur masih menjadi fokus dan perhatian pemerintah kedepannya. Dengan berinvestasi secara aktif di pasar modal, investor telah ikut berperan dalam proses pembangunan nasional.
IICE 2018 berniat mendorong pembangunan lewat pasar modal
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia Investment Conference & Exhibition (IICE) 2018 berlangsung di Ritz Carlton Jakarta, Pacific Place mulai hari ini, Rabu 21 November sampai Kamis 22 November. Adapun tema yang diambil kali ini adalah peran strategis investasi pasar modal dalam mendukung pembangunan yang berkesinambungan. Ignasius SK Purnomo, ketua panitia IICE 2018 mengatakan, konferensi ini merupakan wadah bertemunya para pelaku industri dan para investor institusi dalam saling berbagi dan bertukar pikiran untuk menambah pengetahuan dan wawasan baru dalam berinvestasi di pasar modal. "Sehingga nantinya berperan strategis dalam memberikan dampak langsung yang positif untuk kelangsungan pertumbuhan pendanaan industri Indonesia," kata Ignasius, Rabu (21/11). Ignasius bilang, saat ini bidang infrastruktur masih menjadi fokus dan perhatian pemerintah kedepannya. Dengan berinvestasi secara aktif di pasar modal, investor telah ikut berperan dalam proses pembangunan nasional.