JAKARTA. PT Dyandra Promosindo kini tengah merancang penyelenggaraan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 dengan konsep dan format baru untuk edisi ke-17 yang berlangsung 20-30 Agustus 2015. Tempatnya tetap di kawasan JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, yang sudah menjadi ikon pameran otomotif nasional. Selain konsep penyelenggaraan dari segi keragaman peserta dan event pelengkap, yang tak kalah penting adalah menjadikan IIMS sebagai ajang pameran berkelas internasional sesuai cita-cita awal. Hal itu disampaikan Direktur PT Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh di Jakarta, Senin (9/2). Ia menilai saat ini adalah momen paling tepat untuk mengembangkan IIMS menjadi ajang pameran otomotif international.
IIMS 2015 kian berkelas internasional
JAKARTA. PT Dyandra Promosindo kini tengah merancang penyelenggaraan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 dengan konsep dan format baru untuk edisi ke-17 yang berlangsung 20-30 Agustus 2015. Tempatnya tetap di kawasan JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, yang sudah menjadi ikon pameran otomotif nasional. Selain konsep penyelenggaraan dari segi keragaman peserta dan event pelengkap, yang tak kalah penting adalah menjadikan IIMS sebagai ajang pameran berkelas internasional sesuai cita-cita awal. Hal itu disampaikan Direktur PT Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh di Jakarta, Senin (9/2). Ia menilai saat ini adalah momen paling tepat untuk mengembangkan IIMS menjadi ajang pameran otomotif international.