KONTAN.CO.ID - JAKARTA. IKEA mengumumkan penarikan produk travel mug Troligtvis. Penarikan ini dilakukan karena pengujian baru-baru ini menunjukkan bahwa produk tersebut dapat membawa tingkat bahan kimia melebihi batas yang telah ditentukan. "IKEA meminta semua pelanggan yang memiliki travel mug Troligtvis bertanda Made in India untuk berhenti menggunakannya," ungkap IKEA dalam pengumuman penarikan produk di wesite ritel peralatan rumah tangga ini, Rabu (15/1). Perusahaan ritel yang berada di bawah PT Hero Supermarket Tbk (HERO) ini mendesak pelanggan yang memiliki travel mug tersebut untuk mengembalikan produk ke toko IKEA mana pun dan mendapatkan pengembalian penuh berupa IKEA return voucher.
IKEA menarik produk travel mug Troligtvis karena tingkat bahan kimia melebihi batas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. IKEA mengumumkan penarikan produk travel mug Troligtvis. Penarikan ini dilakukan karena pengujian baru-baru ini menunjukkan bahwa produk tersebut dapat membawa tingkat bahan kimia melebihi batas yang telah ditentukan. "IKEA meminta semua pelanggan yang memiliki travel mug Troligtvis bertanda Made in India untuk berhenti menggunakannya," ungkap IKEA dalam pengumuman penarikan produk di wesite ritel peralatan rumah tangga ini, Rabu (15/1). Perusahaan ritel yang berada di bawah PT Hero Supermarket Tbk (HERO) ini mendesak pelanggan yang memiliki travel mug tersebut untuk mengembalikan produk ke toko IKEA mana pun dan mendapatkan pengembalian penuh berupa IKEA return voucher.