KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perindustrian terus berupaya menunjukkan kemampuan industri nasional di kancah global, termasuk dalam keberhasilan mengaplikasikan teknologi digital. Transformasi ke arah industri 4.0 ini merupakan wujud nyata implementasi dari peta jalan Making Indonesia 4.0. Saat menghadiri Business Forum Expo 2020 Dubai, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menyampaikan, pemerintah optimistis terhadap aspirasi besar yang ada di dalam Making Indonesia 4.0 dapat terwujud, yakni menjadikan Indonesia sebagai bagian dari 10 negara yang memiliki perekonomian terkuat di dunia pada 2030. Menperin mengemukakan, awalnya saat diluncurkan pada tahun 2018, peta jalan Making Indonesia 4.0 menetapkan lima sektor industri yang mendapat prioritas pengembangan dalam menerapkan digitalisasi, yakni industri makanan dan minuman, tekstil dan pakaian, otomotif, elektronik, dan kimia.
Ikut Expo 2020 Dubai, pemerintah beberkan potensi industri otomotif dan elektronik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perindustrian terus berupaya menunjukkan kemampuan industri nasional di kancah global, termasuk dalam keberhasilan mengaplikasikan teknologi digital. Transformasi ke arah industri 4.0 ini merupakan wujud nyata implementasi dari peta jalan Making Indonesia 4.0. Saat menghadiri Business Forum Expo 2020 Dubai, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menyampaikan, pemerintah optimistis terhadap aspirasi besar yang ada di dalam Making Indonesia 4.0 dapat terwujud, yakni menjadikan Indonesia sebagai bagian dari 10 negara yang memiliki perekonomian terkuat di dunia pada 2030. Menperin mengemukakan, awalnya saat diluncurkan pada tahun 2018, peta jalan Making Indonesia 4.0 menetapkan lima sektor industri yang mendapat prioritas pengembangan dalam menerapkan digitalisasi, yakni industri makanan dan minuman, tekstil dan pakaian, otomotif, elektronik, dan kimia.