KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Imbal hasil Surat Utang Negara (SUN) diperkirakan bergerak turun pada perdagangan Jumat (18/1). Penurunan ini berpeluang terjadi mengingat dollar AS sedang mengalami pelemahan. Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia, Ahmad Mikail menyampaikan, imbal hasil US Treasury jangka menengah (10 tahun) naik 5 bps ke level 2,75% sedangkan jangka panjang (30 tahun) naik 3 bps ke level 3,07%. “Kenaikan imbal hasil tersebut didorong oleh keyakinan investor bahwa AS akan menurunkan tarif impor barang China,” ungkapnya dalam riset, hari ini. Penurunan tarif sangat mungkin terjadi karena negosiasi perdagangan antara AS dan China makin mendekati kata sepakat. Kondisi ini juga membuat dollar AS mulai tertekan karena investor mengurangi permintaannya terhadap aset safe haven.
Imbal hasil SUN berpotensi turun akibat pelemahan dollar AS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Imbal hasil Surat Utang Negara (SUN) diperkirakan bergerak turun pada perdagangan Jumat (18/1). Penurunan ini berpeluang terjadi mengingat dollar AS sedang mengalami pelemahan. Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia, Ahmad Mikail menyampaikan, imbal hasil US Treasury jangka menengah (10 tahun) naik 5 bps ke level 2,75% sedangkan jangka panjang (30 tahun) naik 3 bps ke level 3,07%. “Kenaikan imbal hasil tersebut didorong oleh keyakinan investor bahwa AS akan menurunkan tarif impor barang China,” ungkapnya dalam riset, hari ini. Penurunan tarif sangat mungkin terjadi karena negosiasi perdagangan antara AS dan China makin mendekati kata sepakat. Kondisi ini juga membuat dollar AS mulai tertekan karena investor mengurangi permintaannya terhadap aset safe haven.