JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pada bulan Januari 2015 terjadi deflasi 0,24%. Secara tahunan, inflasi tahun ke tahun pada bulan Januari tercatat 6,96%. Berikut ini adalah komponen penyumbang deflasi Januari : Pertama, bensin. Andil bensin terhadap deflasi adalah 0,71%. Penurunan harga yang terjadi adalah sebesar 15,33% dibanding Desember 2014. Kepala BPS Suryamin mengatakan deflasi pada komponen bensin ini diakibatkan kebijakan penurunan harga bensin pada 1 Januari dari Rp 8.500 per liter menjadi Rp 7.600 per liter. Selanjunya pada 19 Januari turun lagi menjadi Rp 6.700 per liter. "Penurunan terjadi di seluruh kota Indeks Harga Konsumen (IHK)," ujar Suryamin di Jakarta, Senin (2/2).
Imbas BBM turun, Januari deflasi 0,24%
JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pada bulan Januari 2015 terjadi deflasi 0,24%. Secara tahunan, inflasi tahun ke tahun pada bulan Januari tercatat 6,96%. Berikut ini adalah komponen penyumbang deflasi Januari : Pertama, bensin. Andil bensin terhadap deflasi adalah 0,71%. Penurunan harga yang terjadi adalah sebesar 15,33% dibanding Desember 2014. Kepala BPS Suryamin mengatakan deflasi pada komponen bensin ini diakibatkan kebijakan penurunan harga bensin pada 1 Januari dari Rp 8.500 per liter menjadi Rp 7.600 per liter. Selanjunya pada 19 Januari turun lagi menjadi Rp 6.700 per liter. "Penurunan terjadi di seluruh kota Indeks Harga Konsumen (IHK)," ujar Suryamin di Jakarta, Senin (2/2).