KONTAN.CO.ID - BEKASI. Polisi menerapkan skema rekayasa lalu lintas satu arah (one way) arus balik Lebaran dari Semarang, Jawa Tengah, ke arah Jakarta pada Sabtu (7/5). Akibatnya, terjadi kepadatan lalu lintas (lalin) di jalur arteri Kota Bekasi, terutama di wilayah Kalimalang. "Jadi bukan kemacetan, tapi kepadatan dan masih bisa jalan. Memang ada antrean karena sedang diberlakukan one way dari Jawa menuju Jakarta," ujar Kapolres Bekasi Kota Kombes Hengki saat dikonfirmasi, Sabtu (7/5). Menurut Hengki, kepadatan lalu lintas terjadi karena kendaraan dari arah Jakarta menuju Jawa melintas melalui jalur arteri saat penerapan one way. Dia juga mengakui bahwa jumlah kendaraan yang melintas saat ini berbeda dibandingkan hari biasa.
Imbas One Way di Tol, Kepadatan Arus Lalu Lintas Terjadi di Jalur Arteri Kota Bekasi
KONTAN.CO.ID - BEKASI. Polisi menerapkan skema rekayasa lalu lintas satu arah (one way) arus balik Lebaran dari Semarang, Jawa Tengah, ke arah Jakarta pada Sabtu (7/5). Akibatnya, terjadi kepadatan lalu lintas (lalin) di jalur arteri Kota Bekasi, terutama di wilayah Kalimalang. "Jadi bukan kemacetan, tapi kepadatan dan masih bisa jalan. Memang ada antrean karena sedang diberlakukan one way dari Jawa menuju Jakarta," ujar Kapolres Bekasi Kota Kombes Hengki saat dikonfirmasi, Sabtu (7/5). Menurut Hengki, kepadatan lalu lintas terjadi karena kendaraan dari arah Jakarta menuju Jawa melintas melalui jalur arteri saat penerapan one way. Dia juga mengakui bahwa jumlah kendaraan yang melintas saat ini berbeda dibandingkan hari biasa.