KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI, anggota indeks Kompas100) terus berupaya mengimplementasikan kartu debit berchip. Bank pelat merah ini menargetkan kartu debit perseroan bisa mencapai ketentuan yang ditetapkan Bank Indonesia (BI) minimal 50%. Senior Vice President Retail Deposit Product & Solution Bank Mandiri Muhammad Gumilang mengatakan, jumlah Mandiri Debit Chip yang sudah dicetak dan didistribusikan per Juni 2019 telah mencapai 5,8 juta kartu. "Jumlah kartu chip adalah 41% dari total kartu beredar saat ini," katanya pada Kontan.co.id, Senin (24/6). Sementara dari jumlah kartu berchip Bank Mandiri yang sudah menggunakan logo Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) saat ini telah mencapai 2,2 juta kartu.
Implementasi kartu debit berchip Bank Mandiri capai 41%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI, anggota indeks Kompas100) terus berupaya mengimplementasikan kartu debit berchip. Bank pelat merah ini menargetkan kartu debit perseroan bisa mencapai ketentuan yang ditetapkan Bank Indonesia (BI) minimal 50%. Senior Vice President Retail Deposit Product & Solution Bank Mandiri Muhammad Gumilang mengatakan, jumlah Mandiri Debit Chip yang sudah dicetak dan didistribusikan per Juni 2019 telah mencapai 5,8 juta kartu. "Jumlah kartu chip adalah 41% dari total kartu beredar saat ini," katanya pada Kontan.co.id, Senin (24/6). Sementara dari jumlah kartu berchip Bank Mandiri yang sudah menggunakan logo Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) saat ini telah mencapai 2,2 juta kartu.