KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah importir AC mengakui kembali menemui hambatan importasi, kali ini kelangkaan kontainer secara global akibat pandemi Covid-19. Perkumpulan Perusahaan Pendingin Refrigerasi Indonesia (Perprindo) mengatakan kelangkaan kontainer membuat biaya importasi naik tiga sampai lima kali lipat. Perusahaan agen tunggal yang menjual AC merek AUX dan AC merek BESTLIFE, PT Berkat Elektrik Sejati Tangguh mengakui belum bisa impor AC karena terkendala kelangkaan kontainer di pelabuhan. Direktur PT Berkat Elektrik Sejati Tangguh Andy Arif Widjaja menjelaskan persetujuan Impor dikeluarkan di pertengahan November 2020 dan setelah didapatkan perusahaan bisa memproses proses impor AC .
Impor AC dan komponennya terhambat kelangkaan kontainer
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah importir AC mengakui kembali menemui hambatan importasi, kali ini kelangkaan kontainer secara global akibat pandemi Covid-19. Perkumpulan Perusahaan Pendingin Refrigerasi Indonesia (Perprindo) mengatakan kelangkaan kontainer membuat biaya importasi naik tiga sampai lima kali lipat. Perusahaan agen tunggal yang menjual AC merek AUX dan AC merek BESTLIFE, PT Berkat Elektrik Sejati Tangguh mengakui belum bisa impor AC karena terkendala kelangkaan kontainer di pelabuhan. Direktur PT Berkat Elektrik Sejati Tangguh Andy Arif Widjaja menjelaskan persetujuan Impor dikeluarkan di pertengahan November 2020 dan setelah didapatkan perusahaan bisa memproses proses impor AC .