KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak turun tipis setelah menguat tajam pada perdagangan kemarin. Jumat (23/2) pukul 7.11 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman April 2018 di New York Mercantile Exchange turun 0,17% ke level US$ 62,66 per barel. Kemarin harga minyak ini menguat 1,77% ke US$ 62,77 per barel ketimbang hari sebelumnya. Harga ini adalah level tertinggi minyak dalam lebih dari dua pekan. Lonjakan harga juga terjadi pada minyak brent kemarin. Harga minyak brent untuk pengiriman April 2018 di ICE Futures kemarin menguat 1,48% ke US$ 66,39 per barel daripada hari sebelumnya pada US$ 65,42 per barel.
Impor bersih AS turun, harga minyak tergelincir
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak turun tipis setelah menguat tajam pada perdagangan kemarin. Jumat (23/2) pukul 7.11 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman April 2018 di New York Mercantile Exchange turun 0,17% ke level US$ 62,66 per barel. Kemarin harga minyak ini menguat 1,77% ke US$ 62,77 per barel ketimbang hari sebelumnya. Harga ini adalah level tertinggi minyak dalam lebih dari dua pekan. Lonjakan harga juga terjadi pada minyak brent kemarin. Harga minyak brent untuk pengiriman April 2018 di ICE Futures kemarin menguat 1,48% ke US$ 66,39 per barel daripada hari sebelumnya pada US$ 65,42 per barel.