JAKARTA. Pengurangan kuota impor sapi yang dilakukan pemerintah mengerek harga daging sapi di tingkat peternak. Kenaikan harga daging dari peternak naik antara 55,5% sampai dengan 66,67%. Syukur Iwantoro, Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian Pertanian mengatakan, sepanjang 2012, harga daging sapi dari peternak sudah mencapai Rp 28.000 hingga Rp 30.000 per kilogram bobot hidup. Padahal, harga daging sapi hidup tahun 2011 baru mencapai Rp 18.000 per kilogram. "Pengurangan impor sapi mengakibatkan gairah beternak, karena harga mengalami kenaikan. Posisi tawar peternak lebih baik," kata Syukur, Kamis (17/1).
Impor dikurangi harga daging naik 66,67%
JAKARTA. Pengurangan kuota impor sapi yang dilakukan pemerintah mengerek harga daging sapi di tingkat peternak. Kenaikan harga daging dari peternak naik antara 55,5% sampai dengan 66,67%. Syukur Iwantoro, Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian Pertanian mengatakan, sepanjang 2012, harga daging sapi dari peternak sudah mencapai Rp 28.000 hingga Rp 30.000 per kilogram bobot hidup. Padahal, harga daging sapi hidup tahun 2011 baru mencapai Rp 18.000 per kilogram. "Pengurangan impor sapi mengakibatkan gairah beternak, karena harga mengalami kenaikan. Posisi tawar peternak lebih baik," kata Syukur, Kamis (17/1).